My Journal

Test Drive jadi Moderator di Acara GenReon 2013

Beraksi di Panggung

Beraksi di Panggung

Seperti yang pernah saya tulis di sini, saya punya minat yang cukup tinggi dengan dunia jurnalistik. Bahkan dipostingan itu saya berangan-angan someday bisa ngehost acara talkshow sendiri. Tapi berhubung belum ada jalannya, jadi saya berencana bikin project podcast kecil2an dengan konsep yang berbeda (tunggu tanggal mainnya). Lalu saya juga dulu pernah menulis tentang peran moderator dalam diskusi atau talkshow di sini. Kalau bicara sebagai narasumber atau mengisi seminar saya sudah sering, tapi kalau menjadi moderator talkshow, jujur saya belum pernah. Saya cukup excited dan semangat ketika di undang oleh mahasiswa di ITB untuk menjadi moderator talkshow di acara GenReon 2013.

Saya merasa senang diberi kesempatan ini karena selain mau ngerasain apa sih bedanya jadi moderator sama jadi narasumber, saya juga merasa topik pembicaraannya sangat dekat dengan dunia saya, yakni industri kreatif. Judul talkshownya adalah “Marketing of Visual Modern Industry” dengan narasumbernya adalah Niko dari Pet War (card game) dan Aji dari Tinker game (mobile game). Sehari sebelum talkshow, saya sempat ketemu dengan mereka berdua sekaligus berbincang ringan mengetahui lebih dalam tentang industri yang mereka dalami serta latar belakang dari masing-masing narasumber. Dari diskusi ringan itu saja sepertinya obrolan kami udah sangat nyambung dan seru sekali, tapi saya gak berani nanya lebih lanjut, biar nanti di tanya di panggung saja, hehehe

Hari H pun tiba, saya datang sekitar 10 menit sebelum acara dimulai dengan menyiapkan list topik yang ingin digali di iPad saya. Waktu yang diberikan panitia adalah 2 jam dan itu dibebaskan kepada saya untuk dialokasikan seperti apa. Jadi saya menggunakan 1 jam untuk ngobrol dan 1 jam untuk tanya jawab dengan penonton. Ternyata tantangan terbesar dari menjadi moderator adalah mengarahkan pembicaraan sesuai topik dan sesuai dengan waktu yang disediakan. Kalau saya pribadi, rasanya ingin menggali lebih dalam tiap statement dan informasi yang diberikan oleh pembicara, tapi kalau itu saya lakukan, bakal habis waktunya untuk satu topik saja. Alhasil saya harus relakan rasa penasaran saya tersebut dan mencoba menggali topik lain. Namun bukan berarti dengan begitu informasi yang disampaikan narasumber kurang, menurut saya kedua narasumber ini sukses membakar para audience dengan semangat mereka, bocoran potensi di industri kreatif, dan yang pasti dengan keterbukaan para narasumber untuk berbagi dan mengajak semua yang ada di tempat itu untuk bergerak bersama-sama membangun industri di Indonesia.

Yah, overall saya senang dengan kesempatan untuk menjadi moderator pada acara talkshow tersebut. Lumayan buat jam terbang dan pengalaman nanti ke depannya (siapa tau ada kesempatan lagi) hehehe. Yang pasti, sukses terus buat Pet War dan Tinker Games, semangat juga buat para pengunjung talkshow yang ingin nyemplung ke industri kreatif ini, dan semoga kita bisa membangun industri ini bersama-sama 🙂

About Adam Ardisasmita (1374 Articles)
CEO Arsanesia | Google Launchpad Mentor | Intel Innovator | Vice President Asosiasi Game Indonesia | Blogger ardisaz.com | Gagdet, Tech, and Community enthusiast.

1 Comment on Test Drive jadi Moderator di Acara GenReon 2013

  1. aset yang paling berharga dalam diri kita adalah karakter kita

    Suka

1 Trackback / Pingback

  1. Tips Menjadi Moderator Talkshow – Ardisaz

Tinggalkan komentar