My Journal

Kumpulan Podcast Tentang Industri Game dan Game Development

Sekarang podcast semakin jadi medium yang disukai oleh orang-orang untuk menikmati konten karena kemudahaan untuk mendengarkan sesuatu sambil melakukan aktivitas yang lain. Misal bisa dengerin podcast sambil kerja, sambil commuting, sambil makan, dan lain sebagainya. Cukup nyalakan spotify lalu colok headphone, kita bisa belajar, menikmati konten, dan menambah pengetahuan sambil beraktivitas. Saya pun lebih menikmati membuat konten di podcast daripada menulis di blog karena bisa lebih banyak hal yang diceritakan dengan waktu yang lebih singkat untuk producing kontennya dan ada dimensi tambahan dalam story telling yang tidak ada di medium tulisan seperti intonasi dan penekanan. Saya sendiri sekarang hosting dua channel podcast yakni Ardisaz Show yang isinya mirip kayak di blog ini tema dan topik-topiknya dan Keluarga Arsa yang membahas teknologi dan tumbuh kembang anak.

Sebagai game developer, saya mengikuti channel-channel podcast gamedev di luar sana yang cukup banyak dan kontennya bagus-bagus. Nah, di Indonesia, juga ada ternyata podcast-podcast yang membahas industri game dan development yang menurut saya konten-kontennya sangat bagus. Berikut beberapa podcast yang menurut saya menarik banget untuk didengar kalau kamu tertarik belajar tentang game development ataupun industri game.

Castcastan

Castcastan merupakan salah satu early adopter yang menyajikan konten-konten terkait industri kreatif, fokusnya ke industri game, dalam bentuk podcast. Castcastan ini di-host oleh Yodi, CEO dari studio game Tamatin dan ex ketua komunitas GameDev Bandung. Castcastan ini pertama terbit di bulan Juni 2018 dan sudah berjalan 2 season dengan pembicara-pembicara yang sangat terkenal di industri game dan ada pembicara-pembicara dari industri yang beririsan dengan game. Tapi memang Castcastan ini sedang vakum udah hampir setahun, namun ilmu-ilmu yang ada di channel tersebut masih sangat relevan dan menarik untuk di dengar.

Gedebah

Podcast Gedebah diinisiasi oleh para pelaku game developer di Bandung yang host nya bekerja di studio game berbeda. Ada Lukman dari Nightspade, Karu dari Agate, dan Aldo dari Tamatin yang menjadi host dan mengundang narasumber-narasumber menarik dari industri game untuk digali ilmunya. Tahun lalu Gedebah juga menjadi salah satu media partner IGDX untuk mewawancarai pembicara-pembicara IGDX, salah satunya ada CG artist KOEI Tecmo, Gilbran Imami, dan juga Phillip yang merupakan gamedev dari Jerman.

FunWay Podcast by Agate

Di tahun 2020 ini ada podcast baru yang menurut saya prodcution value dari mulai konseping sampai eksekusi yang paling bagus buatan Agate yang bernama FunWay Podcast. Keliatan banget suaranya jernih ini pakai mic buat podcast :p Sebagai studio game lokal terbesar di Indonesia, tentu ada banyak sekali pengalaman dan ilmu-ilmu berlimpah yang sudah mereka alami yang bisa dibagikan. Podcast FunWay merupakan corong untuk mengalirkan ilmu-ilmu tersebut kepada masyarakat luas.

Ardisaz Show

Nah klo ini podcast saya sendiri :p hehehe gak semua topiknya tentang industri game sih, tapi ada beberapa episode yang membahas game development seperti pengalaman ke GDC dan Gamescom, pengalaman membuat acara IGDX, dll ada di sini. Silahkan di cek 🙂

Itu tadi beberapa medium podcast yang bisa temen-temen nikmati untuk belajar dan menambah knowledge tentang game development. Semoga bermanfaat 🙂 Klo ada list yang saya kelewat, tolong tinggalkan komen di bawah yah!

About Adam Ardisasmita (1374 Articles)
CEO Arsanesia | Google Launchpad Mentor | Intel Innovator | Vice President Asosiasi Game Indonesia | Blogger ardisaz.com | Gagdet, Tech, and Community enthusiast.

Tinggalkan komentar