My Journal

Melawan Sakit di Musim Hujan

Rasanya sudah cukup lama saya absen ngeblog nih. Mohon maaf sebelumnya karena ini merupakan efek domino dari sakit yang saya alami di akhir Januari yang lalu. Gara-gara demam (yang sempat dicurigai gejala demam berdarah tapi untungnya bukan), saya sempat bedrest hampir 2 minggu lamanya dan banyak pekerjaan yang akhirnya menumpuk.

Setelah sembuh, saya pun belum sempat menulis lagi karena harus mengejar tumpukan pekerjaan yang sempat saya tinggalkan. Syukur hari ini saya sudah bisa (agak) on schedule lagi sehingga bisa punya waktu cukup luang untuk menulis lagi (walaupun pekerjaan juga masih banyak).

Intinya sih di musim hujan kayak sekarang, rawan banget sakit. Lengah sedikit, daya tahan tubuh menurun, terus bisa langsung sakit. Untuk itu yang harus kita jaga adalah pola makan dan pola tidur yang teratur. Sebisa mungkin makan selalu tepat waktu dan bergizi. Tidur juga jangan sampai kurang, apalagi kalau sampai begadang. Karena sekalinya terkena penyakit, ternyata justru waktu dan biaya yang dibutuhkan untuk recovery jauh lebih besar.

Jadi, jaga kesehatan yah semuanya. Mencegah lebih baik daripada mengobati.

About Adam Ardisasmita (1309 Articles)
CEO Arsanesia | Google Launchpad Mentor | Intel Innovator | Vice President Asosiasi Game Indonesia | Blogger ardisaz.com | Gagdet, Tech, and Community enthusiast.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: